Maerokoco Semarang, Info Lengkap Harga Tiket Masuk dan Daya Tariknya

Maerokoco Semarang

Grand Maerokoco – Untuk sebagian besar masyarakat khususnya Jawa Tengah menganggap Maerokoco Semarang sebagai tempat wisata yang menarik. Hal itu karena pada saat kalian berkunjung kesana dapat mengenal berbagai macam daerah di Jawa Tengah.

Tersedia 35 miniatur baik kabupaten maupun kota yang ada di Jawa Tengah sehingga kalian akan merasakan sensasi yang serupa ketika mengunjungi Taman Mini Indonesia. Fasilitas serta wahana

Sekilas Tentang Maerokoco

Nama lain dari Maerokoco yaitu Grand Maerakaca memang dibangun dengan tujuan untuk mengenalkan masing-masing daerah di Jawa Tengah yang menampilkan miniatur dari masing-masing daerah.

Masyarakat juga banyak yang mengenalnya dengan sebutan Taman Mini Jawa Tengah. Tempat wisata ini dibangun pada lahan seluas 23.84 hektar pada tahun 1993 yang mana dikelilingi kolam dan membuatnya terlihat menyerupai pulau.

Grand Maerakaca
Grand Maerakaca

Di dalam pulau tersebut kalian dapat melihat 35 bangunan yang menjadi ciri khas masing-masing kota atau kabupaten di Jawa Tengah. Dahulu tempat ini bernama Puri Maerakaca dan berubah menjadi Grand Maerakaca. Tempat ini ada di kawasan PRPP Jawa Tengah (Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan)

Daya Tarik Maerokoco

Banyak daya tarik yang dimiliki tempat ini mulai dari wisata rekreasi, edukasi hingga kulinernya yang tersedia lengkap di sana. Adapun beberapa daya tarik yang bisa kalian nikmati selama disana sebagai berikut.

  • Sensasi keliling Jawa Tengah

Seperti yang sudah disebutkan diatas jika tempat wisata ini mempunyai 35 anjungan yang mana mewakili dari masing-masing kabupaten di Jawa Tengah. Masing-masing daerah yang diwakilkan tidak hanya menampilkan rumah adat melainkan juga landmarknya.

Bahkan di Maerokoco Semarang perwakilan masing-masing daerah juga karena peristiwa unik yang terjadi. Seperti di Sragen menjadi lokasi penemuan fosil sehingga untuk landmarknya dihiasi patung gajah purba.

  • Menikmati wahana unik

Tersedia banyak wahana unik yang dapat dinikmati oleh anak-anak sampai orang dewasa. Beberapa wahana tadi seperti waterboom, perahu, becak air, sepeda air, dan lainnya. Sepeda air merupakan pilihan yang tepat ketika kalian ingin berkeliling area pulau Maerokoco.

Maerokoco Semarang Photo Terbaru
Maerokoco Semarang Photo Terbaru

Tidak hanya menikmati wahana permainan air namun tersedia permainan outbound seperti perang paintball serta flying fox. Untuk anak-anak wahana yang tersedia wahana Kids Park yang di dalamnya tersedia bianglala, ayunan, perosotan, dan lainnya.

Jika ingin melepas penat dengan bersantai maka bisa duduk melihat pemandangan hutan mangrove yang ada di atas jembatan dari kolam air. sehingga kalian bisa lebih santai dalam menikmati liburan yang menyenangkan.

  • Berfoto di spot menarik

Jangan lupa mengabadikan momen bersama dengan keluarga di berbagai anjungan yang tersedia. Bahkan tersedia wahana khusus foto 3D yaitu Spectamata Foto 3D yang nantinya bisa digunakan sebagai latar belakang foto.

Kuliner di Maerokoco

Maerokoco Semarang memiliki pemandangan yang indah berupa hutan mangrove dan anjungan maka jangan lewatkan kesempatan menikmati indahnya pemandangan tadi melalui kafe danau yang tersedia. Banyak makanan yang tersedia disana dan tentunya akan memanjakan perut yang sedang kelaparan.

Fasilitas Maerokoco

Fasilitas yang tersedia tentunya bisa dinikmati ketika berkunjung ke Maerokoco ini, adapun beberapa fasilitasnya sebagai berikut.

  • Mushola
  • Toilet
  • Tempat makan
  • Wahana permainan
  • Area parkir dan lainnya

Harga Tiket Maerokoco

Jangan takut berkunjung ke Maerokoco Semarang karena biaya yang dikeluarkan tidak terlalu mahal dan cukup terjangkau. Berikut ini adalah rincian biayanya yang harus dibayarkan ketika kesana.

  • HTM Rp15.000
  • Wahana permainan mulai Rp5.000
  • Parkir mobil Rp5.000
  • Parkir motor Rp3.000

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan pengelola. Namun daftar harga tersebut bisa dijadikan perkiraan biaya ketika akan berkunjung ke Maerokoco Semarang. Akan sangat pas jika membawa buah hati karena bisa sembari mengenalkan macam-macam tempat di Jawa Tengah.

Rute ke Maerokoco

Jika ditempuh dari Bandara Jenderal Achmad Yani akan sangat mudah diakses dengan waktu tempuh selama 10 menit dan jaraknya sekitar 2.5 km saja. Lokasinya berada di jalan Puri Anjasmoro, Kecamatan Semarang Barat.

Lokasinya di kawasan PRPP Jawa Tengah sehingga mudah diakses dan mudah dicari tentunya. Jadi saat berkunjung ke Semarang bisa menyempatkan datang ke tempat wisata ini.

Jam Buka Maerokoco

Jam bukanya mulai dari 07.00-19.00 WIB dan bisa kalian kunjungi setiap hari. Jika ditanya kapan waktu paling baik untuk berkunjung maka sangat disarankan pada sore hari di musim kemarau karena cuacanya tidak terlalu panas.

Namun untuk kalian yang ingin berkunjung tidak hanya melihat anjungan yang ada namun menikmati berbagai wahana di sana dengan lebih puas sembari menikmati pemandangan hutan mangrove maka bisa datang pada pagi hari.

Itulah informasi terkait dengan Maerokoco Semarang. Jadi bagi masyarakat Jawa Tengah jangan lupa dukung pariwisata provinsi dengan datang ke tempat wisata ini, tidak hanya menyenangkan namun kalian akan memajukan pariwisata di Jawa Tengah khususnya.

5 tahun berpengalaman sebagai jurnalis, penulis konten, dan editor untuk berbagai jenis artikel seperti web harian, SEO, advertorial, dan artikel afiliasi. Kebanyakan menulis tentang parenting, kesehatan, gaya hidup, hiburan, dan artikel berita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rekomendasi Editor