Pantai Karang Jahe, Tiket Masuk hingga Fasilitasnya

Pantai Karang Jahe

Kabar gembira untuk Anda masyarakat Rembang atau Anda yang akan berkunjung ke Kabupaten Rembang. Anda bisa mencoba mampir dan menikmati wisata air di Pantai Karang Jahe. Pantai ini termasuk destinasi menarik dan cocok dikunjungi bersama keluarga tercinta Anda.

Alternatif untuk Anda yang memang ingin melakukan wisata murah meriah dan bisa membuat keluarga Anda senang, maka Pantai Karang Jahe bisa menjadi solusinya. Pantai ini mempunyai spot terbaik dalam menawarkan keindahan dan juga hembusan angin serta deburan ombak mampu merelaksasi jiwa.

Destinasi wisata ini banyak sekali menyediakan wahana permainan yang bisa dimainkan di air atau di pinggiran pantai. Dengan adanya pasir putih ini, Anda juga bisa berkreasi membuat istana pasir bersama buah hati Anda.

Lokasi, Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Pantai Karang Jahe

Pantai Karang Jahe merupakan wisata alam berupa pantai dengan pasir putih yang berlokasi di Desa Punjulharo, Kecamatan Rembang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Lokasinya tidak jauh dari pusat Kota Rembang, bahkan aksesnya sudah mudah untuk dicapai.

Tiket masuk yang dipatok dari pihak pengelola wisata sebesar 5.000/orang. Hanya saja, harga ini bisa berubah-ubah seiring dengan situasi dan kondisi dari tempat wisata tersebut. Tiket masuk ini juga belum termasuk penggunaan fasilitas yang ada di dalamnya termasuk biaya parkir.

Biaya lainnya yang perlu Anda keluarkan adalah jika menggunakan fasilitas atau wahana yang disediakan, seperti :

  • Biaya sewa perahu karet, sebesar 25.000
  • Sewa motor ATV, sebesar 25.000/15 menit
  • Naik odong-odong, sebesar 5.000
  • Perahu ke Karang Jahe, sebesar 10.000/orang akan diberangkatkan minimal 8 penumpang
  • Perahu ke Karang Siwalan, sebesar 20.000/orang akan diberangkatkan minimal 8 penumpang
  • Perahu ke Karang Gosong, sebesar 30.000/orang dengan minimal 8 penumpang
  • Sewa tikar, sebesar 10.000
  • Sewa tenda, sebesar 300.000/tenda
  • Sewa ban, sebesar 10.000
  • Parkir roda dua, sebesar 2.000

Anda bisa menikmati tempat wisata ini kapan saja, karena dibuka setiap hari dengan jam operasional mulai dari jam 08.00 – 18.00 WIB.

Rute Perjalanan Menuju Pantai Karang Jahe

Jika Anda sekarang sedang berada di Alun-Alun Rembang, maka perjalanan hanya memerlukan waktu tempuh sekitar 15 menit dengan jarak 8.5 km. Rute yang bisa Anda ambil menuju Jetakbelah, Desa Punjulharjo.

Untuk Anda yang memulai keberangkatan dari arah Semarang, Anda perlu membawa kendaraan Anda menuju Jalan Pantura menuju Jalan rembang Lasem. Selanjutnya melanjutkan perjalanan menuju Desa Punjulharjo.

Tidak perlu khawatir, sekarang Anda sudah bisa menemukannya lokasinya dengan bantuan Google map. Anda cukup menuliskan lokasi tujuan Anda, maka akan diberikan dengan detail rute perjalanan yang bisa Anda lalui.

Fasilitas yang Tersedia di Pantai Karang Jahe

Tempat wisata pantai di Rembang ini juga didukung dengan beberapa fasilitas yang bisa dinikmati pengunjung. Fasilitas yang bisa Anda temukan, antara lain :

  • Tempat parkir yang luas
  • Pusat informasi terkait tempat wisata
  • Toilet atau kamar mandi
  • Mushola untuk beribadah
  • Fasilitas air bersih, siap digunakan
  • Gazebo untuk bersantai
  • Kursi atau tempat duduk untuk beristirahat
  • Spot foto yang keren dan tren
  • Wahana bermain untuk keluarga

Selama di pantai, Anda tetap bisa menikmati rasanya bersantai dengan hembusan angin laut, berjalan-jalan bahkan ala-ala piknik.

Daya Tarik Destinasi Pantai Karang Jahe

Pantai Karang Jahe menjadi tempat wisata yang mempunyai banyak peminat dengan daya tarik tersendiri. Daya tarik yang diberikan dari tempat wisata ini, terdiri dari :

  • Air laut yang masih bersih
  • Hamparan pasir putih, cocok sebagai spot foto yang bagus
  • Dihiasi deretan pohon cemara sepanjang pantai
  • Keunikan bentuk karang seperti jahe
  • Menjelang malam, Anda akan disuguhi keindahan sunset
  • Anda bisa bermalam di pantai ini dengan menyewa tenda atau camping

Kulineran di Pantai Karang Jahe

Jangan sampai lupa untuk melakukan pemburuan kuliner yang ada di tempat wisata yang satu ini. Kuliner yang bisa Anda temukan tentunya akan berkaitan dengan makanan laut atau seafood. Anda tidak perlu takut kelaparan, sebab banyak warung yang menyediakan makanan.

Anda juga tidak boleh melewatkan untuk menikmati air kelapa muda untuk melepas dahaga Anda. Terlebih dengan suasana hembusan angin pantai yang menyejukkan, cocok sekali dengan kondisi itu.

Jika Anda sudah pastikan datang mengunjungi pantai ini sebagai tempat wisata Anda, maka Anda perlu perhatikan tips berikut ini:

  1. Datang ketika cuaca cerah
  2. Waktu terbaik eksplore keindahan pantai pada pagi hari
  3. Siapkan baju ganti, jika ingin bermain air langsung
  4. Tetap berhati-hati saat bermain air di pinggir pantai
  5. Datanglah bersama keluarga tercinta Anda

Berakhirlah sudah informasi terkait destinasi wisata air di Kabupaten Rembang. Anda bisa menjadikan Pantai Kerang Jahe menjadi referensi Anda menikmati waktu libur Anda bersama keluarga. Pastikan Selalu mengabadikan momen liburan Anda sebagai kenangan Anda.

Copywriter at Wunderman Thompson. Hobi Travelling

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rekomendasi Editor