Ini Dia Sensasi Makan Di Langit Jogja di Tumpeng Menoreh

Tumpeng Menoreh Pemandangan

Bila Anda berencana untuk berwisata, maka Anda harus mencari banyak informasi mengenai beberapa destinasi wisata yang menarik. Tumpeng Menoreh bisa Anda jadikan salah satu destinasi wisata yang sangat menarik dan objek wisata baru di Yogyakarta. Suasana alam yang damai dengan pemandangan yang indah di objek wisata ini akan bisa menyegarkan pikiran dan juga hati Anda.

Objek wisata ini sangat tepat untuk Anda jadikan destinasi wisata bersama keluarga atau juga untuk solo traveling. Dan bila Anda rencanakan untuk datang ke objek wisata ini, maka Anda perlu mencari informasi yang lengkap mengenai objek wisata ini terlebih dahulu. Dan berikut ini kami akan jelaskan beberapa informasi yang memang sangat penting dari Tumpeng Menoreh Jogja.

Alamat Dan Lokasi

Salah satu informasi yang harus Anda ketahui bila ingin mendatangi objek wisata di Jogja ini adalah soal alamat dan juga lokasi dari objek wisata tersebut. Objek wisata ini alamatnya itu berada di desa Sumbersari, Ngargoretno, kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Objek wisata Tumpeng Menoreh ini menawarkan banyak spot foto yang menarik dan juga akan memanjakan perjalanan wisata Anda.

Anda bisa mengakses objek wisata ini dengan sangat mudah, baik dengan kendaraan pribadi motor atau juga dengan mobil. Akses jalan sudah cukup baik, sehingga sudah pasti Anda akan bisa merasakan kenyamanan pada saat menuju ke objek wisata ini. Dan bila Anda bingung soal rutenya, Anda bisa pakai aplikasi Maps dengan mencari nama objek wisata dan akan muncul rute terbaik.

Harga Tiket Masuk

Informasi selanjutnya yang juga tidak kalah penting yang harus diketahui itu adalah soal harga tiket masuk ke objek wisata. Bila Anda tahu Tumpeng Menoreh tiket masuk harga berapa, maka Anda akan bisa mempersiapkan uang yang pas terlebih dahulu. Dan untuk harga tiket yang harus Anda bayarkan untuk masuk ke objek wisata ini adalah 50 ribu Rupiah setiap orangnya.

Tumpeng Menoreh Resto
Tumpeng Menoreh Resto

Menurut kami harga tiket Tumpeng Menoreh sangat masuk akal, karena Anda bisa eksplor pemandangan alam yang tersaji di sana. Selain itu 50 ribu itu pun sudah termasuk dengan voucher makanan, dengan Tumpeng Menoreh menu yang sangat menarik untuk dicoba. Jadi harga tiket itu masih terbilang cukup terjangkau dan tidak terlalu menguras kantong, dengan segala yang Anda dapatkan.

Wisata baru di Jogja ini memang menawarkan keindahan alam yang luar biasa dan juga suasana serta hawa sejuk yang menyegarkan. Anda akan bisa menjadikan tempat ini untuk healing dan menyegarkan kembali pikiran serta rehat sejenak dari kepenatan pekerjaan. Anda perlu selalu mengecek dan update informasi harga tiket ini ya, karena memang harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu.

Jam Operasional

Informasi selanjutnya adalah soal jam operasional, Anda harus tahu jam operasional supaya Anda datang pada saat objek wisata buka. Sementara ini Anda bisa mengunjungi tempat wisata ini kapan pun Anda mau, karena objek wisata buka setiap hari. Untuk jamnya sendiri memang buka dari pagi sampai dengan malam hari, sehingga Anda bisa menikmati keindahan Tumpeng Menoreh dengan lebih leluasa.

Fasilitas

Salah satu alasan yang membuat tempat wisata yang baru ini sangat layak untuk Anda kunjungi adalah soal fasilitas yang tersedia. Meskipun mungkin masih baru, akan tetapi fasilitas yang tersedia itu bisa dibilang cukup lengkap dan juga bisa membuat nyaman. Sebab memang ketika fasilitas yang sudah disediakan itu lengkap, maka Anda akan bisa lebih merasa nyaman saat Anda berlibur.

Tentunya ada beberapa fasilitas yang ada di objek wisata ini, dan berikut ini kami akan jelaskan apa saja sih fasilitas yang tersedia.

  1. Fasilitas yang pertama adalah area parkir kendaraan untuk para wisatawan, jadi Anda tidak perlu bingung memarkir kendaraan Anda.
  2. Fasilitas kedua ada cukup banyak tempat duduk wisata yang tersedia di sini untuk orang-orang beristirahat sejenak. Apabila orang menjelajahi semua bagian dari objek wisata ini, sudah pasti akan merasa lelah, dan kursi ini bisa dipakai untuk istirahat. Selain itu juga bisa dipakai untuk foto atau sekedar menikmati suasana dari Tumpeng Menoreh.
  3. Fasilitas ketiga itu ada spot foto yang tentunya Instagramable banget dan bisa dipakai untuk mengambil gambar. Selain itu juga ada spot terbaik untuk melihat sunset dan juga sunrise di objek wisata ini.
  4. Fasilitas yang keempat adalah cafe, di objek wisata ini pun ada cafe yang menyediakan berbagai makanan dan minuman. Ini bisa melepas dahaga dan juga lapar Anda ketika menjelajahi berbagai spot menarik di objek wisata baru di Jogja ini.
  5. Fasilitas yang kelima adalah ada camping ground yang bisa dipakai untuk orang-orang camping. Dengan ini Anda akan bisa camping dan bermalam di lokasi ini untuk menikmati sunset dan juga sunrise yang menarik di objek wisata ini.

Tips Berkunjung

Sebelum Anda berkunjung ke objek wisata ini, kami sarankan Anda untuk mencari tips dan trik ketika berkunjung ke sana untuk pengalaman maksimal. Karena ada beberapa hal yang menarik yang mungkin harus diketahui terlebih dahulu supaya bisa memaksimalkan pengalaman berlibur di objek wisata ini. Dan berikut ini kami akan berikan beberapa tips untuk Anda yang ingin berkunjung ke objek wisata ini.

  1. Tips yang pertama itu adalah soal jam berkunjung, karena memang jam berkunjung yang paling tepat itu adalah pagi hari atau sore hari. Pagi hari Anda bisa melihat sunrise dan di sore hari bisa melihat sunset di Tumpeng Menoreh Siang hari pun cukup menarik, namun memang biasanya hawa lebih panas karena terik matahari.
  2. Tips yang kedua membawa kamera yang berkualitas supaya bisa mengabadikan momen dengan lebih baik.
  3. Tips yang ketiga adalah pastikan kondisi fisik prima, karena memang area wisata ini cukup luas. Dengan kondisi fisik yang prima, Anda akan bisa menjelajahi semua spot dan tempat menarik dengan maksimal.
  4. Tips yang keempat adalah Anda perlu rencana kegiatan camping ketika Anda berencana untuk camping di objek wisata ini. Dengan adanya rencana kegiatan, maka Anda akan bisa camping dengan lebih seru dan tentunya berkesan.

Spot Menarik

Ada beberapa spot yang menarik di tempat wisata baru ini yang membuat tempat ini pun sekarang cukup digemari banyak orang. Nah Anda perlu tahu beberapa spot itu, supaya Anda bisa langsung mendatangi spot tersebut. Berikut ini beberapa spot menarik.

  1. Ada banyak sekali spot dengan view yang menarik yang bisa Anda jadikan tempat foto untuk akun sosial media Anda.
  2. Ada spot makan yang menarik, karena memberikan suasana seperti sedang makan di atas awan di Tumpeng Menoreh.

Menjadi penulis konten lepas selama kurang lebih 2 tahun memberikan saya kesempatan untuk mengeksplorasi berbagai topik tulisan. Saya pernah menulis berbagai artikel di media online dan blog.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rekomendasi Editor